Selamat Datang Di Website Resmi MIN 3 Bandar Lampung - "Sekolah Dasar dengan kurikulum pengetahuan Umum dan Agama membangun generasi cerdas,berakhlak dan kreatif"

Header Ads Widget

Class Meeting Siswa MIN 3 Bandar Lampung , Tanamkan Semangat Bertanding Siswa

Bandar Lampung, MIN3 News -- Class meeting adalah pertemuan antar kelas yang dilaksanakan dalam rangka mengisi waktu siswa setelah pelaksanaan penilaian akhir semester ganjil . Seperti biasanya, classmeeting sangat ditunggu oleh para siswa, karena dapat menghilangkan rasa lelah setelah focus menghadapi ujian semester. Menjadi tujuan tujuan class meeting diadakan.karena dapat melatih kekompakan antar siswa dikelas masing-masing  


Pasca pelaksanaan Penilaian Akhir Semester (PAS) Tahun Pelajaran 2023/2024, Madrasah Ibtidaiyah Negeri 3 Bandar Lampung mengadakan sejumlah perlombaan yang dikemas didalam class meeting Senin (18/12/2023). Kegiatan sebagai ajang untuk mengembangkan bakat dan minat peserta didik, dan menumbuhkan rasa kekeluargaan antar peserta didik dan kelasnya.


Dibuka secara langsung oleh Waka Kesiswaan MIN 3 Bandar Lampung,Nanang Avandi,S.Pd Class meeting di MIN 3 Bandar Lampung diadakan pada tanggal 18 sampai  21 Desember 2023. Class meeting yang mempertandingkan beberapa cabang olahraga dan permainan diantaranya futsal, pindah bola, serta voli mini  yang diselenggarakan di lapangan Madrasah.

Class meeting di MIN 3 Bandar Lampung diawali dengan upacara pembukaan lalu dilanjutkan dengan perlombaan pindah bola siswa kelas 1,2 dan kelas 3, sedangkan untuk futsal dan voli mini rencananya di hari kedua dank e tiga untuk kelas 4 sampai kelas 6” ungkap Nanang.


Kepala Madrasah Hj.Rahmawati,S.Ag, MM.Pd saat dihubungi MIN3 News mengatakan bahwa selama kegiatan class meeting, peserta didik memiliki kesempatan untuk berpartisipasi dalam setiap kegiatan, seperti olahraga, dan permainan .”Kegiatan-kegiatan ini tidak mampu menghibur siswa, tetapi dapat mengembangkan keterampilan, kepercayaan diri mereka. Selain itu, kegiatan ini merupakan momen di mana peserta didik dapat saling bersenang-senang dan lebih mengenal teman-teman satu sekolah”lanjutnya. 


 “Pelaksanaan classmeeting semester 1 ini telah dipersiapkan semoga  lancar sampai akhir kegiatan,  meskipun mungkin nantinya ada sedikit kendala eksternal maupun internal. Namun tetap sangat meriah, sangat luar biasa, dan sukses. Nampak  semua siswa  yang mengikuti lomba classmeeting ini  sangat antusias dan bersemangat , karena kegiatan ini  mampu mengasah bakat, minat, dan kekompakan antar peserta didik, terutama dengan diadakannya lomba” Ujar Yuyun, S.Pd.I selaku ketua pelaksana kegiatan (pz)
MIN 3 News

Posting Komentar

0 Komentar

MIN 3 BANDAR LAMPUNG

Website resmi Madrasah Ibtidaiyah Negeri 3 Bandar Lampung

Address

  • Jl.Gajah Mada No 85 Tanjung Agung Tanjung Karang Timur
  • Email : min3b.lampung@gmail.com